CONTOH KEMASAN PARACETAMOL DAN REVIEW OBAT

KEMASAN PARACETAMOL SIRUP

Fasidol Syrup mengandung komposisi bahan aktif yaitu Paracetamol. Fasidol sirup digunakan dalam perawatan, kontrol, pencegahan, & perbaikan penyakit seperti, sakit kepala,sakit gigi,sakit telinga, nyeri sendi,nyeri periode,demam,dingin,dan flu. Paracetamol termasuk obat pereda nyeri yang umumnya aman digunakan oleh segala kalangan, termasuk wanita hamil dan ibu menyusui. Anak bayi mulai usia 2 bulan ke atas juga boleh minum paracetamol dosis rendah. Dokter biasanya tidak akan menganjurkan Anda untuk pakai paracetamol:
  • Memiliki penyakit hati atau ginjal.
  • Peminum alkohol berat.
  • Memiliki berat badan sangat rendah.
  • Memiliki alergi paracetamol.
Efek samping paracetamol sebenarnya termasuk jarang terjadi, tetapi bisa saja menimbulkan reaksi alergi yang biasanya menimbulkan kulit ruam atau pembengkakan, tekanan darah rendah dan detak jantung cepat, gangguan pada hati dan ginjal yaitu kerusakan hati dan ginjal bisa terjadi jika  meminum atau menggunakan terlalu banyak dosis paracetamol, ini adalah efek samping yang paling parah, selain itu jika mengonsumsi dosis terlalu banyak tanpa menyadarinya. Gejalanya mulai dari, mual, muntah, kehilangan nafsu makan, keringat berlebihan, nyeri perut, terasa sangat lelah, mata keruh atau menguning, urin berwarna sangat gelap. Sediaan obat dalam bentuk sirup lebih banyak digemari oleh orang orang yang kesukaran saat menelan obat dalam bentuk tablet. Selain itu obat dalam bentuk sirup biasanya memiliki rasa yang manis sehingga banyak digemari oleh anak anak. dalam penyimpanan obat sebaiknya disimpan pada temperatur ruangan, jauh dari panas dan cahaya langsung,jauhkan obat dari anak-anak dan hewan peliharaan, jangan membuang obat ke toilet atau menuangkannya ke drainase kecuali diinstruksikan seperti itu. Obat yang dibuang dengan cara ini dapat mengontaminasi lingkungan.

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer